header kangmasgurucom

Diseminasi Pemahaman Tentang Budaya Positif

 

Dok. Pribadi


Diantara tugas yang harus dikerjakan oleh Calon Guru Penggerak Angkatan  Angakatan 8 saat ini adalah melakukan desiminasi atau berbagi akan informasi seputar materi yang ada dalam pendidikan guru penggerak angakatan 8. Setelah mengikuti elaborasi pemahaman tentang modul 1.4 “

Saya melakukan diseminasi pemahaman tentang modul 1.4 pada hari Kamis, 20 Juli 2023 bersama rekan sejawat di sekolah. Saat pelaksanaan kegiatan tersebut sebelumnya saya meminta ijin kepada kepala sekolah untuk diberikan waktu untuk berbagi mengenai budaya positif  yang telah saya pelajari dalam pendidikan guru penggerak angkatan 8 ini.

Setelah mendapatkan ijin dan dukungan, saya diberi kesempatan dan waktu yaitu saat ada rapat sekolah dan setelah pembahasan program sekolah selesai. Pada hari yang telah di tentukan yaitu Kamis, 20 Juli 2023 yang lalu, rapat sekolah digelar setelah salat duhur dan setelah para siswa pulang. Sekitar jam 1 rapat guru dimulai membahas berbagai program sekolah.

Tidak lupa pula kepala sekolah juga menyampaikan kepada peserta rapat bahwa setelah rapat tentang program sekolah selesai maka saya akan berbagai mengenai informasi tentang budaya positif. Kurang lebih jam 14.15 WIB rapat tentang program sekolah selesai, kemudian saya diminta untuk langsung bisa berbagi mengenai materi tentang budaya positif di sekolah.

 

Dok. Pribadi



Mengenalkan Budaya Positif

Saya mengawali pemaparan materi tentang budaya positif disekolah dengan bercerita tentang seputar kegiatan saya mengikuti program pendidika guru penggerak, salah satunya tentang berbagai tugas yang harus saya kerjakan seperti kegiatan ini desiminasi tentang pemahaman modul kepada rekan guru. Setelah saya mengawali tentang cerita saya ajak rekan guru untuk ice breaking sebentar biar mereka tidak ngantuk.

Setelah ice breaking, kemudian materi saya lanjutkan dengan menjelaskan kompetensi yang ada dalam modul dan juga capaian yang diinginkan di dalam modul 1.4. Setelah itu saya baru memaparkan materi inti tentang menumbuhkan budaya positif khususnya di sekolah. Materi budaya positif yang saya sampaikan meliputi “Disiplin positif dan nilai-nilai kebajikan universal, teori motivasi, hukuman, penghargaan, restitusi, keyakinan kelas, kebutuhan dasar manusia dan dunia berkualitas, restitusi: 5 posisi kontrol dan restitusi :segitiga restitusi”.

Dok. Pribadi


Kurang lebih 1 jam lamanya, saya berbagi informasi dan pengalaman tentang materi-materi tersebut kepada rekan sejawat. Tak lupa saya juga menyampaikan dan mengajak kepada rekan sejawat untuk senantiasa berusaha untuk menumbuh kembangkan budaya positif di sekolah, di kelas maupun dilingkungan masyarakat tempat masing-masing.

Tak pula saya juga mengajak kepada rekan sejawat untuk bisa mendaftar dna mengikuti pendiidkan guru pemggerak, karena banyak sekali ilmu, pengalaman dan manfaat yang diperoleh. Utamanya adalah tentang berbagai informasi bagaimana mendidik murid yang baik dan benar sesuai dengan filosofi pendidikan Ki Hajar Dewantara.

Kegiatan diseminasi tentang budaya positif berakhir sekitar pukul 15.10 WIB, dan saya menyampaikan banyak terima kasih kepada rekan sejawat yang sudah berkenan untuk mengikuti kegiatan desiminasi tersebut. Semoga kolaborasi seperti ini bisa terus dikembangkan menjadi budaya positif di SLB Negeri Ungaran, Aamiin.

www.kangmasguru.com
Admin Blog ini bernama Fauzul Andim, seorang Guru SLBN Ungaran ALumnus UIN Walisongo Semarang. Lahir di Blora, kini domisili di Semarang Jawa Tengah.

Related Posts

Posting Komentar